PENDAFTAR (ADMISI) MABA UT (UNIVERSITAS TERBUKA) MAKASSAR 2024 TEMBUS 4.365 ORANG

Universitas Terbuka > University Life > Berita > PENDAFTAR (ADMISI) MABA UT (UNIVERSITAS TERBUKA) MAKASSAR 2024 TEMBUS 4.365 ORANG

Universitas Terbuka atau yang dikenal dengan UT PTN BH peminatnya terus meningkat dan saat ini telah mencapai 4.365 orang calon mahasiswa Diploma maupun S1 ,mencermati kondisi ini dan untuk memberi kesempatan seluas luasnya kepada masyarakat untuk melanjutkan studi di perguruan tinggi maka UT memperpanjang masa pendaftaran untuk mahasiswa baru Non RPL Program Diploma dan Sarjana semester 2024/2025 Ganjil hingga tanggal 26 Agustus 2024.

Pendaftaran di UT Makassar dibagi menjadi 2 jalur , untuk jalur Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) dilansir dari akun Instagram Universitas Terbuka Makassar (@utmakassar) dibuka sampai dengan tanggal 25 Juli 2024 sedangkan untuk jalur non RPL (SMA, SMK, MA sederajat, Paket C) dibuka sampai dengan tanggal 26 Agustus 2024 sedangkan untuk program pascasarjana akan dibuka pada tanggal 21 Agustus 2024.

UT memiliki 40 Program studi dan 4 Fakultas yakni Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB), Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP), Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP), Fakultas Sains dan Teknologi (FST) serta Sekolah Pascasarjana dan Program Doktoral.

Sejumlah keunggulan bisa diperoleh dengan menempuh pendidikan di kampus ini selain biaya kuliah yang murah dan fleksibel UT juga mempunyai kualitas yang terjamin karena telah mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT , ISO 9001, Akreditasi International FIBA dan sertifikat ICDE Quality Review serta UT juga merima alih kredit/rekognisi pembelajaran lampau.

Besaran biaya pendidikan di UT Makassar hanya mencakup biaya kuliah dan biaya admisi sebesar 100 ribu (bagi program non rekognisi pembelajaran lampau/RPL) dan tambahan 300 ribu (bagi jalur RPL). Universitas Terbuka Makassar juga tidak menerapkan uang gedung dan uang pangkal.

Universitas Terbuka memberikan solusi untuk tetap dapat kuliah di tengah-tengah kesibukan kerja yang luar biasa. Sistem pembelajaran secara online yaitu Elearning UT dapat diakses 24 jam dari mana saja, mahasiswa tidak perlu datang ke kampus untuk kuliah. mahasiswa sudah dapat menjalankan aktivitas kuliahnya tanpa mengganggu jam kerjanya.

Ayo, segera bergabung bersama Universitas Terbuka Makassar !!!
Pelayanan Mahasiswa Universitas Terbuka Makassar
Pendaftaran Online : https://admisi-sia.ut.ac.id
Alamat : Jl. Monginsidi Baru No 7 Makassar (Kantor Lama)
Jl. Perintis Kemerdekaan KM. 19 (Kantor Baru – Simpang Lima Bandara)
Website : www.makassar.ut.ac.id
Email : ut-makassar@ecampus.ut.ac.id
WhatsApp : 085299559951(chat only)
Instagram : https://instagram.com/utmakassar
Facebook : https//facebook.com/univterbukamakassar
TikTok : @utmakassarr
YouTube : https://youtube.com/@universitasterbukamakassar

Leave a Reply